Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Tadulako Journal Sport Sciences And Physical Education

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR LARI SPRINT MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TEAM GAMES TOURNAMENT (TGT) PADA SISWA KELAS V SDN LANGALESO Masrun, Masrun
Tadulako Journal Sport Sciences And Physical Education Vol 4, No 1 (2016)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (158.151 KB)

Abstract

Masalah penelitian adalah apakah model Pembelajaran Team Games Tournament (TGT)dapat meningkatkan hasil belajar lari sprint pada siswa kelas V SD negeri Langaleso?.penelititan ini bertujuan meningkatkan hasil belajar sprint dengan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT) pada siswa kelas V SD Langaleso” Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah: (1) Bertambahnya khazanah keilmuan yang berkaitan dengan metode pembelajaran Team Games Tournament (TGT). (2) Guru mampu menganalisa terjadinya permasalahan-permasalahan pembelajaran dan mampu mengatasi permasalahan tersebut. (3)Mampu menumbuhkan suasana pembelajaran yang kondusif dan meningkatkan kemandirian siswa. (4)Dapat menambah pengalaman peneliti untuk terjun ke bidang pendidikan, dan menambah khazanah keilmuan peneliti. (5)Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan masukan untuk menumbuhkan minat belajar siswa sehingga prestasi belajar siswa meningkat. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Langaleso yang berjumlah 27 orang. Pada siklus I mengalami ketuntasan sebesar 59.25% dan ketidaktuntasan 18.51%. Sedangkan pada siklus II mengalami ketuntasan sebesar 81.48% dan ketidaktuntasan sebesar 40.74%. Maka dapat disimpulkan bahwa pada siklus 2 telah melewati batas ketuntasan yaitu sebesar 80% dengan ini tidak perlu lagi melakukan siklus berikutnya. Hal ini ditandai dengan rata-rata nilai ketuntasan individu yang dicapai yakni 72.2 telah memenuhi ketuntasan individu, maka penelitian ini tidak dilanjutkan lagi dan hipotesis tindakan yang diajukan dapat diterima jadi melalui model pembelajaran teams games tournament (TGT) dapat meningkatkan  hasil belajar lari sprint pada siswa kelas V SDN Langaleso.